Jalin Silaturrahim dengan aparat kepolisian, PK PMII STIUDA Berharap Lingkungan Masyarakat Terjamin
Doc. Pribadi (ketika PK PMII STIUDA silaturahmi dengan Kapolsek Galis Afandi)
sababatnews-Pengurus Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PK PMII) STIU Darussalam Bangkalan berkunjung ke Polsek kecamatan Modung dan Galis Senin, 10 februari 2025.
Kunjungan ini dilakukan guna menjalin tali silaturahim dan komunikasi yang baik antar PMII STIUDA dengan aparat kepolisian di dua kecamatan tersebut.
doc.pribadi (foto kumpulan PK PMII STIUDA bersama pihak polsek Modung, Modung)
Abdurrahman, selaku ketua komisariat PMII STIUDA mengatakan kunjungan ini dilakukan untuk membangun sinergitas bersama, agar tercipta keamanan dan kenyamanan masyarakat sekitar.
"Kami pengurus komisariat bersilaturahim Polsek Modung dan Galis ingin membangun komunikasi serta bisa saling kordinasi terkait keamanan demi berjalannya babinkamtibmas kepolisian di tengah masyarakat," katanya.
Afandi selaku Kepala Polsek Kecamatan Galis Bangkalan siap membantu dan saling berkoordinasi dengan sahabat PMII, untuk terciptanya kondusifitas masyarakat di area tugasnya.
"Sering-sering berkomunikasi supaya dapat saling berkoordinasi dan bersinergi dalam menciptakan lingkungan masyarakat yang kondusif," Pungkasnya. (Sajjad)

0 Response to "Jalin Silaturrahim dengan aparat kepolisian, PK PMII STIUDA Berharap Lingkungan Masyarakat Terjamin" 1 Response to "Jalin Silaturrahim dengan aparat kepolisian, PK PMII STIUDA Berharap Lingkungan Masyarakat Terjamin"
Posting Komentar